Pemerintah Kabupaten Kaur Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022

Bengkulu Post | Kaur-Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur mengadakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2022. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kaur, Sabtu (01/10/2022).

Pada Upacara Peringatan Hari Kesaktian PancasilaTanggal 1 Oktober  Tahun 2022 kali ini yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) adalah Wakil Bupati Kabupaten Kaur Herlian Muchrim, S.T dan Komandan Upacaranya adalah Ipda. Alvino dari Kepolisian Resort Kaur (Polres Kaur) Polda Bengkulu. Turut hadir dalam Upacara ini Sekretaris Daerah, Ketua DPRD, Ketua Pengadilan Negeri, Kejari, Kepolisian, TNI, Kakan Kemenag, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD dan Staf, Camat, Kapus dan Siswa/Siswi tingak SMA di wilayah pemerintahan Kabupaten Kaur.

Pada Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022 ini mengusung tema ” Bangkit Bergerak Bersama Pancasila” melalui tema ini Wakil Bupati Kabupaten Kaur mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kaur untuk terus menjaga Pancasila ini sebagai Dasar Negara serta meningkatkan Persatuan dan Kesatuan Bangsa di dalam kebhinekaan.

” mari bersama kita bangkit dan menjaga Pancasila ini, serta mengamalkannya, terus bergerak untuk mempertahankan Kebhinekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Herlian.

Sementara itu, hari Kesaktian Pancasila ini diperingati pada tanggal 1 Oktober setiap tahunnya, guna mengenang dan mengingat kembali perjuangan para pahlawan revolusi bangsa yang telah gugur dalam membela dan mempertahankan Pancasila dari paham komunis yang berusaha menodai Pancasila yang dilakukan oleh Partai Komunis Indonesia (PKI) kala itu, yang dikenal dengan Gerakan Pemberontakan 30 September 1965 Partai Komunis Indonesia (G -30S-PKI). Namun berkat perjuangan para Pahlawan Revolusi dan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, pemberontakan tersebut berhasil ditumpas sampai ke akar – akarnya.

[NS]

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *