Kapolsek Kaur Tengah Dan Jajaran Tertibkan Kendaraan Yang Memakai Kenalpot Racing

Bengkulu Post-Kaur ,Jajaran Polsek Kaur Tengah Polres Kaur kembali menertibkan pengendara sepeda motor yang memakai Kenelpot racing di wilayah hukum Kaur Tengah.

Hari ini Kamis (25/8/22) jajaran Polsek Kaur Tengah langsung di pimpin oleh Kapolsek IPTU Amrillah telah mengamankan 8 unit sepeda motor yang memakai Kenelpot racing, pemilik kendaraan tersebut adalah siswa SMKN I Kaur.

Sepeda motor tersebut telah di amankan di Mapolsek sekaligus memberikan peringatan kepada pemilik kendaraan agar mengganti knalpot racing pada kendaraan mereka msing-masing, sebelum di ganti knalpot yang standar maka sepeda motor mereka belum akan di berikan, kata Kapolsek dengan nada tegas.

Selain itu, Kapolsek Kaur Tengah IPTU Amrillah yang di dampingi oleh Kanit Provos Aipda Edi Hutabarat, Kanit Binmas Aipda Meridiansyah, Kanit Reskrim Aipda Muksin, Bhabinkamtibmas Aipda Suprihatin dan Bripka R.Gea, Kanit Pulbaket Bripka Heriyanto, langsung mengadakan sosialisasi ke SMKN No 1 Kaur dengan sasaran, menyampaikan himbauan kepada semua siswa untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar yang baik.

Bukan itu saja yang di sampaikan oleh Kapolsek bahkan memberikan pengajaran terhadap siswa agar tidak melakukan perbuatan yang akan merusak diri sendiri dan orang lain, seperti minuman keras, narkoba serta mabuk-mabukan yang menggunakan lem dan pil samkodin.

Hal tersebut sangat dilarang oleh agama dan pemerintah karena perbuatan tersebut akan merusak masa depan siswa itu sendiri. “Kasian orang tua kita” jika perbuatan terlarang tersebut di lakukan , papar Kapolsek.

Dengan adanya sosialisasi yang di sampaikan oleh Kapolsek dan jajaran, H.Agus Salim, M.TPd selaku kepala SMKN 01 Kaur mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek dan jajaran yang telah mengadakan sosialisasi tentang keselamatan siswanya semoga apa yang di sampaikan oleh Kapolsek akan menjadi motivasi yang positif bagi siswa itu sendiri, tuturnya, (NS)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *