Edukasi Penyakit Hewan, Distan Sarankan Peternak Mendapatkan Pengetahuan

BengkuluSelatan,Bengkulu post.id-Pentingnya edukasi diberihkan kepada peternak. Sebab edukasi sangat penting terkait penyakit hewan. Seperti baru-baru ini hewan terdampak
Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) atau Food and Mouth Disease (FMD). Sebab, penyakit ini menyerang hewan ternak, khususnya ruminansia berkuku genap misalnya, sapi, kambing, domba, kerbau. Penyakit ini tergolong penyakit non-zoonosis karena tidak menular dari hewan ke manusia.

“Peternak penting diberihka. edukasi, karena berpotensi kerugian ekonomi bagi pemilik ternak,”kata Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Bengkulu Selatan (BS), Edi Siswanto SP.

Dikatakan Edi, dokter/petugas kesehatan hewan sangat dianjurkan memberikan edukasi kepada peternak agar mereka paham akan pentingnya kesehatan hewan.

“Pemberantasan secara masif PMK dengan melakukan vaksinasi berkelanjutan ini menjamin PMK tidak akan lagi menyebar pada hewan peliharaan pemilik ternak, tentu prinsip dasar yang dapat dilakukan yaitu mencegah kontak antara hewan ternak dan virus PMK, menghentikan produksi virus PMK oleh hewan tertular, dan meningkatkan resistensi/kekebalan hewan ternak,”ucap Edi.

Dirinya, mengaku Penyakit PMK sudah hampir habis di Bengkulu Selatan, ini berkat kepatuhan pemilik ternak serta keseriusan petugas kesehatan hewan gencar melakukan vaksin/pengobatan serta pemantauan.

“Kita harapkan waba penyakit ternak hingga merugikan peternak secara beruntun tidak terjadi kembali di BS,”pungkas Edi.(tem)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *