Polsek Kaur Utara Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas Di SMP 11 Kaur.

Bengkulu Post – Kaur, Tanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak dini, Polsek Kaur Utara Polres Kaur gelar kegiatan Police Goes To School di SMP Negeri 11 Kaur di Desa Gunung Kaya Kecamatan Padang Guci Hulu dengan materi sosialisasi dan himbauan tertib keselamatan berlalu lintas.

Hal ini dilakukan agar dapat memberikan pemahaman kepada pelajar tentang tertib berlalu lintas guna mengantisipasi terjadinya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang diakibatkan oleh pelajar ujar Kapolsek Kaur Utara Ipda. Slamet Ambyah,SH di ruang kerjanya usai giat police goes to school di Padang Guci Hilir, Senin (31/10/22).

“Diharapkan sosialisasi ini dampak nyata, agar hal-hal yang tidak diinginkan di jalan raya tidak terulang kembali, selain itu menjelaskan kepada pelajar untuk menjauhi narkoba,” kata Ipda.Slamet Ambyah.

Lanjutnya, Police Goes to School merupakan sebuah program gagasan Polri untuk memberikan kegiatan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar, dan metode lainnya. Di samping itu, Police Goes to School dilaksanakan sebagai upaya memupuk kedekatan dengan masyarakat khususnya para pelajar.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan edukasi terkait nasionalisme kepada para pelajar serta sebagai langkah untuk memupuk tali silaturahmi dan kedekatan antara Polri dengan pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa,” tegas Kapolsek

Ditambahkanya, kegiatan ini memiliki segudang manfaat bagi generasi muda, kita harapkan dengan ini dapat memberikan edukasi dan sosialisasi, karena ini bertujuan memajukan generasi penerus bangsa dan masyarakat luas.(NS).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *