RSUD Hasanuddin Damrah Terus Berinovasi Tingkatkan Mutu Pelayanan

Bengkulu Selatan,Bengkulupost.id – Rumah sakit dengan segala fasilitas layanan kesehatannya, dituntut terdepan dalam pelayanan kesehatan, selain cepat dan tepat juga dituntut tetap menjaga mutu pelayanan.

Direktur RSUD,dr Debby Utomo menyebut terus meningkatkan dan memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik untuk Masyarakat.

“Saat ini sudah ada penambahan dokter spesialis serta penambahan ruangan yang dapat di fungsikan untuk menunjang pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan,”ungkap Debby.

RSUD Hasanuddin Damrah Manna beralamat di jalan raya Padang panjang kelurahan Pagar Dewa Kecamatan kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan merupakan Rumah sakit rujukan bagi Kabupaten tetangga yakni Kabupaten Kaur dan Kabupaten Seluma maka sejumlah sektor penunjang untuk pelayanan medis di Rumah sakit siap secara optimal dalam rangka mewujudkan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi seluruh masyarakat, sehingga pihaknya terus berinovasi dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan bagi Masyarakat.

“Pembenahan semua sektor dalam ruang lingkup Rumah sakit merupakan komitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi seluruh lapisan masyarakat,”jelas Debby.(tem)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *