Bupati Mukomuko,di Wakili Camat Lantik Abu Azis Sebagai Pejabat Kades Sungai Rengas

Mukomuko – Bengkulupost.id. Pada hari Rabu ( 31-7-24 ) Bupati Mukomuko melantik Pejabat Kepala Desa ( Kades ) Desa Sungai Rengas kecamatan v koto kabupaten Mukomuko.

Sambutan Bupati Mukomuko,dalam hal ini di wakili camat v koto, Feri Irawan. SH. MM.menyampikan Apresiasi kepada Perangkat Desa Sungai Rengas sudah cukup sabar menunggu untuk pelantikan PJ kades yang baru,

Kemudian pada hari ini saya mewakili Bupati Mukomuko melantik sdr, Abu Azis, sebagai Pejabat Kepala Desa Sungai Rengas, saya mengucapkan selamat kepada Abu Azis sebagai pejabat baru,dan kami harap kepada pejabat yang baru untuk mengemban Amanah dan bekerjalah dengan sesungguhnya agar roda pemerintah desa Sungai Rengas berjalan dengan baik,dan kepada seluruh element masyarakat baik adat,sarak serta karang taruna agar bekerja sama untuk membangun Desa Sungai Rengas ini dengan lebih baik.

Buat komitmen yang baik dengan Pejabat yang baru karna Pejabat yang baru dan di percaya menjalankan Amanah, mohon di jalankan dengan baik,dan kepada masyarakat agar bisa bekerja sama dengan Pejabat Kepala Desa Desa Sungai Rengas jangan segan-segan memberikan masukan kepada Pejabat kepala Desa yang baru yaitu,Abu Azis, imbuhnya.

Sambutan Ketua BPD Sungai Rengas Afridin.menyampaikan ucapan Terima kasih kepada Bapak Bupati Mukomuko,yang di wakili oleh camat v koto, hari ini telah melantik Bapak Abu Azis,sebagai Pejabat Kepala Desa Sungai rengas priode 2018-2024.kami harap PJ yang baru dapat membangun Desa Sungai Rengas ini lebih baik, berat sama di pikul Ringan sama dijinjing,

Sambutan PJ Kades Abu Azis,menyampai saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak telah mempercayai kepada saya untuk memegang amanah selaku kepala Desa Sungai rengas,Insya Allah saya jalankan,namun saya meminta kepada Perangkat Desa, BPD,seluruh lembaga yang ada di Desa mari kita bersatu satu kata untuk satu niat membangun Desa Sungai Rengas lebih baik.

Tampa ada dukungan dari semua pihak,tentu kepala desa tidak bisa berjalan apa yang kita harapkan,karena beban berat yang kita pikul,untuk saat ini kita sudah jauh ketinggalan dari desa yang lain,harapan saya,mari kita bekerja sungguh-sungguh tutupnya.
Laporan : Abu Razak.

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *