Kepahiang – Bengkulu Post.id –Pemerintah Desa Air Selimang Kecamatan Seberang Musi Kabupaten Kepahiang akan melaksanakan kegiatan pembangunan jalan rabat beton serta meneruskan program ketahanan pangan sumber anggaran dari Dana Desa tahun anggaran 2024 sampai Kades Supriadi saat disambangi di kediamannya, pada Rabu siang (26/3/2024).
Supardi mengatakan ” Kegiatan yang akan menggunakan DD tahun ini peruntukannya meliputi pengerjaan rabat beton sepanjang 72×3 meter didusun 1 dan melanjutkan program ketahanan pangan,” pungkasnya.
Kades menjelaskan ” Selain dua kegiatan seperti diuraikan tadi, Pemdes Desa Air Selimang juga melaksanakan salah satu aturan dari Pemerintah Pusat dalam rangka penyerahan bantuan langsung tunai dana desa, Ada 19 keluarga penerima manfaat di Desa Air Selimang mendapatkan bantuan tersebut dan hari ini telah diserahkan secara langsung oleh perangkat desa kepada keluarga penerima,” jelas Kades.
Supriadi menambahkan ” Terkait dimulainya pekerjaan fisik (pembangunan jalan rabat beton) besar kemungkinan setelah hari raya idul Fitri ini akan segera dikerjakan melalui tim pelaksana kegiatan dibantu masyarakat sekitar,” demikian Supardi.(stv).